Menambahkan Website WordPress di Aapanel

Pada artikel ini akan membagikan tutorial cara install WordPress atau menambahkan website WordPress di Aapanel menggunakan one-click Deployment.

One-click Deployment ini adalah salah satu aplikasi yang disediakan oleh Aapanel secara gratis. Sehingga kamu bisa menginstallnya di server kamu secara gratis untuk memudahkan kamu meluncurkan website WordPress baru dengan mudah.

Cara Menambahkan Website WordPress di Aapanel

  1. Silahkan login ke Dashboard Aapanel
  2. Klik aplikasi bernama one-click Deployment.
Aplikasi One-Click Deployment
Aplikasi One-Click Deployment
  1. Lala pilih WordPress
one-click Deployment
one-click Deployment
  1. Tambahkan Domain
Masukkan Domain
Masukkan Domain

Note : Silahkan sesuaikan sendiri nama dan password databasenya atau biarkan default.

  1. Tekan tombol Submit dan tunggu hingga selesai.
Successfully Deployed WordPress
Successfully Deployed WordPress
  1. Tutup semua pop up yang terbuka.
  2. Setelah itu klik menu Website yang ada di samping kiri.
  3. Pilih Domain yang baru saja ditambahkan.
website WordPress
Website WordPress
  1. Pilih menu Default Indexes, hapus index selain .php dan .html. lalu tekan tombol Add.
Default Indexes
Default Indexes
  1. Selanjutnya pilih menu SSL untuk install SSL di website WordPress.
  2. Pilih Tab Let’s Encrypt.
  3. Pilih motede File Verification lalu Select All dan tekan tombol Apply.
  4. Tunggu proses installasi SSL selesai.
  5. Aktifkan Force HTTPS pada pojok kanan atas.
Install SSL
Install SSL
  1. Tutup Pop up
  2. Klik menu Database dan biarkan halaman tersebut terbuka
Database Manager
Database Manager
  1. Buka tab baru di browser.
  2. Akses domain. Contoh: gosite.my.id
  3. Pilih bahasa yang ingin kamu ginakan. Conto : Bahasa Indonesia
  4. Lalu tekan tombol Lanjutkan.
  5. Berikutnya tekan tombol Ayo!.
  6. Silahkan isi nama Basis Data, nama pengguna dan sandi sesuai yang ada di halaman Database Manager (No.16), sedangkan server dan prefix dibiarkan saja.
Konfigurasi Database
Konfigurasi Database
  1. Kemudian tekan tombol Kirim.
  2. Tekan tombol Jalankan Pemasangan.
Konfigurasi Database
Konfigurasi Database
  1. Isi informasi akses masuk sebagai administrator.
    Judul Situs : isi dengan nama website kamu
    Nama Pengguna : masukan username yang akan dijadikan akses masuk
    Password : gunakan kombinasi huruf, angka dan simbol
    Email : isi email pribadi atau bisnis kamu.
  2. Tekan tombol Instal WordPress.
Konfigurasi Administrator
Konfigurasi Administrator
  1. Jika berhasil kan terlebihat seperti ini.
Install WordPress berhasil
Install WordPress berhasil

Pengujian Masuk ke Website

Jika kamu ingin login atau masuk ke website kamu, silahkan tekan tombol Log Masuk atau masuk melalui halaman admin. contoh: gosite.my.id/wp-admin.

Masukan username atau email dan password yang sudah didaftarkan sebelumnya.

Penutup

Sampai disini untuk tutorial cara Menambahkan Website WordPress di Aapanel semoga dapat membantu kamu.

Jika kamu membutuhkan bantuan, kamu bisa menghubungi admin melalui layanan WhatsApp yang tersedia.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *